Tag Archives: CIO
Bisnis serta Sistem dan Teknologi Informasi
Bisnis serta Sistem dan Teknologi Informasi (STI), saat ini merupakan “pasangan” yang sedang banyak diperbincangkan. Investasi STI selalu dianggap mahal, sehingga sempat menyebabkan bisnis serta Sistem dan Teknologi Informasi tidak “akur”. Apakah penerapan STI selalu berhasil? jawabannya, belum tentu.
BeYODe
Menggunakan Perangkat Sendiri Untuk Bekerja
Erwin Sutomo | STIKOM Surabaya | sutomo@dinamika.ac.id | blog.dinamika.ac.id/erwin
Beberapa waktu lalu saat menyelesaikan beberapa kegiatan di Yogyakarta, saya sempatkan mengakses pekerjaan di kantor melalui gadget yang saya gunakan. Ada perasaan nyaman dan praktis yang saya rasakan, bisa akses kantor dari manapun pikir saya saat itu. Ternyata telah banyak orang melakukan hal yang sama dengan saya, tidak terkecuali mahasiswa yang mengakses “kampus” dari perangkat bergerak mereka. Saya dan orang lain yang mengakses workplace masing-masing (buat saya pribadi) menjadi sebuah tren bergesernya perilaku bahkan mungkin sudah menjadi gaya hidup untuk bisa bekerja dimanapun.
Empat Hal Baru bagi TI dan CIO
Bahan tulisan ini saya dapatkan dari IT Business Edge. Perubahan bentuk TI menyebabkan CIO untuk mempertanyakan peran TI dalam organisasi dan area dimana mereka akan “bermain” di dalamnya, hal tersebut disampaikan oleh menurut Gartner, Inc. Sebagai perusahaan yang menghadapi ketidakpastian ekonomi global, perubahan dinamika pasar dan diskontinuitas budaya yang diciptakan oleh inovasi teknologi, maka dibutuhkan cara yang berbeda berinteraksi dengan IT.
10 Prediksi peran CIO pada tahun 2020
Saat membaca CIO dot com, ada artikel menarik yang mestinya menjadi perhatian buat temen-temen yang berkecimpung di dunia sistem dan teknologi informasi (STI), khususnya yang fokus pada pengelolaan STI. Pada artikel tersebut diulas tentang peran chief information officer (CIO) pada tahun 2020, yang akan kita capai 8 tahun lagi :). Satu hal yang pasti dalam artikel tersebut adalah: Pemimpin TI masih akan menjadi inti dari perusahaan mana pun, bekerja sama dengan eksekutif bisnis dan menentukan strategi tentang arah teknologi masa depan, memimpin staf profesional yang sangat terlatih dan memperjuangkan operasi teknis efisien.
Menggunakan SI/TI dengan Tepat
Saat membaca buku Rethingking Information Technology Management : Integrasi Teknologi Informasi dengan Strategi yang merupakan kompilasi dari beberapa jurnal dengan editor Dr. Ike Janita Dewi, MBA, perhatian saya tertuju ke salah satu isi buku tersebut. Pada artikel “Menggunakan IT dengan tepat” di bagian 1 tentang Effects of IT on Competition. Artikel yang menurut saya terkait erat dengan perencanaan strategis SI/TI agar manfaat SI/TI lebih terasa terlebih jika digunakan untuk memenangkan persaingan 🙂
Berikut ini adalah link ke artikel asli dari buku tersebut, Anda bisa mendownload dari bagian “Perencanaan Strategis Sistem dan Teknologi Informasi (IS/IT Strategic Planning)”, pilih Getting IT Right, semoga bermanfaat.
The Future of Work Has Arrived: Time to Refocus IT
Peran SI/TI tidak hanya terkait dengan operasionalnya saja, tetapi sudah memiliki peran strategis dalam menentukan keberhasilan organisasi. Pengelolanya akhirnya tidak cukup dibebankan kepada kepala bagian, akan tetapi sudah harus dikelola setingkat board of director (BOD). Bisnis dan SI/TI harus selaras sehingga perlu ada seorang yang paham SI/TI untuk duduk dilingkungan BOD setidaknya agar keselarasan SI/TI dengan bisnis lebih mudah dicapai, karenanya muncul jabatan CIO. Sebuah artikel menarik yang saya dapatkan dari CIO.com berikut ini semoga membuka wawasan kita tentang peran SI/TI ke depan.
Project Management: A Simple Way to Identify Problems with IT Projects
Sebuah tulisan yang saya dapat dari CIO.com tentang manajemen proyek, tidak saya edit, hanya menampilkan ulang disini :).
Identifying problems with IT projects before they get out of hand really isn’t that hard. All you have to do is ask project team members where they think the project might go wrong.
Wed, September 07, 2011
CIO — Too often, problems with IT projects go unrecognized until it becomes impossible to ignore them, such as when the project budget has grown wildly overblown or the schedule is careening off track.
Identifying potential problems with IT projects—problems simmering below the surface of your pristine project plan—may seem impossible. After all, who has time to step back and assess the status of a project with so many moving parts when the schedule that was established for it is already overly aggressive.
In fact, there’s an easy way to identify problems with projects before they get out of hand. Rob Prinzo, CEO of project management training and consulting firm The Prinzo Group, recommends asking project team members for their take on the status of the project.