Workshop Pemrograman Java J2SE 2013

Selamat pagi,

Saat cerita ini diposting ke blog, workshop java telah dilaksanakan 2 hari yang lalu, tepatnya Hari Sabtu, 26 Oktober 2013. Tempatnya di STMIK Yadika Bangil, Pasuruan. Pelaksanaannya dilakukan mulai jam 15.00 wib, namun karena persiapan dsb, workshop baru dilaksanakan pukul 16.30 lebih, hmmm…. Lumayan molor sie…. 🙁

Sebenarnya jumlah pendaftar adalah 50 orang mahasiswa. Namun, yang hadir hanya separuhnya saja, why ???…. Tetapi, saya salut dengan mahasiswa yang telah hadir dan mengikuti workshop tersebut sampai selesai, Thanks a lot for present my workshop… 🙂

Ketentuan UTS 131 Take Home PBO – Kelas Pagi (P2)

Bagi Mahasiswa yang mengambil Mata Kuliah PBO – Kelas Pagi (P2), berikut ini adalah Ketentuan Pelaksanaan UTS 131 Take Home PBO :

1. Presentasi UTS PBO dilaksanakan pada Minggu ke-2 dengan jadwal sebagai berikut :
Hari/Tanggal     : Selasa,  29 Oktober 2013
Pukul                : 09.00-15.00 WIB
(Pilih jam presentasi sesuai jadwal free kelompok Anda.
Namun, perlu diingat bahwa presentasi hanya dilaksanakan dalam 1 hari saja)
Tempat             : Ruang Dosen SI Lt.2 Gedung Merah

2. Soal dapat diunduh pada H-1 Presentasi, dengan jadwal sebagai berikut :
Hari/Tanggal        : Senin,  28 Oktober 2013
Mulai Pukul          : 15.00 WIB
Link Download     : UTS PBO 2013-01

3. Soal dikerjakan secara berkelompok, 1 kelompok terdiri dari 3 orang.
4. Setiap orang harus mengerjakan 1 soal.
5. Pembagian pengerjaan soal ditentukan sesuai kesepakatan setiap kelompok.
6. Jika ada mahasiswa yang tidak mendapatkan kelompok 3 orang, maka mahasiswa  tersebut dapat mengerjakan 1 soal sesuai pilihannya.
7. Presentasi jawaban soal akan ditentukan secara acak oleh Dosen MK.
8. Pada saat presentasi, dosen berhak memberikan soal tambahan.

Ketentuan UTS 131 Take Home PBO – Kelas Siang (Q2)

Bagi Mahasiswa yang mengambil Mata Kuliah PBO – Kelas Siang (Q2), berikut ini adalah Ketentuan Pelaksanaan UTS 131 Take Home PBO :

1. Presentasi UTS PBO dilaksanakan pada Minggu ke-2 dengan jadwal sebagai berikut :
Hari/Tanggal     : Rabu,  30 Oktober 2013
Pukul                : 09.00-15.00 WIB
(Pilih jam presentasi sesuai jadwal free kelompok Anda.
Namun, perlu diingat bahwa presentasi hanya dilaksanakan dalam 1 hari saja)
Tempat             : Ruang Dosen SI Lt.2 Gedung Merah

2. Soal dapat diunduh pada H-1 Presentasi, dengan jadwal sebagai berikut :
Hari/Tanggal        : Selasa,  29 Oktober 2013
Mulai Pukul          : 15.00 WIB
Link Download     : UTS PBO 2013-02 Maaf Telat 🙂

3. Soal dikerjakan secara berkelompok, 1 kelompok terdiri dari 3 orang.
4. Setiap orang harus mengerjakan 1 soal.
5. Pembagian pengerjaan soal ditentukan sesuai kesepakatan setiap kelompok.
6. Jika ada mahasiswa yang tidak mendapatkan kelompok 3 orang, maka mahasiswa  tersebut dapat mengerjakan 1 soal sesuai pilihannya.
7. Presentasi jawaban soal akan ditentukan secara acak oleh Dosen MK.
8. Pada saat presentasi, dosen berhak memberikan soal tambahan.