NIST adalah badan independen yang mengatur implementasi standar SQL (SQL ANSI) dalam RDBMS, seperti Oracle, SQL Server, IBM, dan Sybase. NIST menyediakan comformance test untuk memverifikasi apakah RDBMS yang dibangun memiliki bahasa komunikasi native sesuai dengan SQL ANSI.

SQL ANSI yang menjadi standar implementasi, sesuai dengan persetujuan ISO/IEC dan ANSI, adalah SQL:92 yang berfokus pada standarisasi bahasa agar aplikasi yang akan dibangun tidak bergantung pada ekstensi vendor tertentu pada SQL. Berangkat dari SQL:92, ISO/IEC dan ANSI mengembangkan SQL3 yang menekankan pada penggunaan object dalam SQL.

Seiring dengan perkembangan SQL yang telah meraup lebih banyak lagi dolar saat ini, peran NIST semakin jelas bahwa mereka memberikan jaminan kepada konsumen. Sebuah jaminan bahwa apa yang mereka bayar adalah apa yang mereka terima sesuai dengan standar teknologi. Bagi produsen, ada encouragement bahwa ini adalah perlombaan yang difokuskan pada performa dan manajemen, bukan pada standar bahasa (SQL).

Lebih lengkapnya mengenai peran NIST pada standarisasi SQL, bisa dibaca disini.

Semoga bermanfaat.